MI
Negeri 2 Purbalingga menggelar kegiatan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad
SAW 1447 H dengan penuh khidmat pada hari ini (17/01/2026). Acara yang diikuti
oleh seluruh siswa, guru, serta tenaga kependidikan tersebut berlangsung
meriah, religius, dan sarat makna kebersamaan.
Rangkaian
kegiatan diawali dengan pembacaan tilawah Al-Qur’an Surat Al-Isra ayat 1–3 yang
dilantunkan dengan merdu oleh perwakilan siswa kelas VI Abu Dzar Al Ghifari.
Pembacaan ayat suci ini menjadi pembuka yang menyejukkan hati sekaligus
mengingatkan seluruh peserta akan makna penting peristiwa Isra Mi’raj dalam
kehidupan umat Islam.
Acara
kemudian dilanjutkan dengan penampilan grup putra kelas VI yang menampilkan
beberapa persembahan religi. Mereka membawakan lantunan Sholawat Jibril, syair
lagu Qod Ansoha, serta doa Khotmil Qur’an. Penampilan ini berhasil mengundang
kekaguman dan apresiasi dari para hadirin karena dibawakan dengan penuh khusyuk
dan kekompakan.
Setelah
itu, seluruh peserta kegiatan berdiri untuk menyanyikan lagu kebangsaan
Indonesia Raya dan Mars Yalal Wathon secara bersama-sama. Momen ini menjadi
wujud semangat nasionalisme dan kecintaan terhadap tanah air yang tetap
dijunjung tinggi di lingkungan madrasah.
Kegiatan
selanjutnya adalah sambutan Kepala Madrasah, Muhammad Baihaqi. Dalam
sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya meneladani akhlak Rasulullah SAW
serta menjadikan peringatan Isra Mi’raj sebagai momentum untuk meningkatkan
kualitas ibadah dan kedisiplinan.
Suasana
semakin meriah dengan penampilan duet 2N, yaitu Naina dan Nafea yang mewakili
kelas VI dan kelas III. Mereka membawakan nasyid berjudul Irohun Nuru Atana,
Waqtu Sahar, serta doa Bulan Rajab. Penampilan duet ini mendapat
sambutan hangat dari seluruh peserta karena dibawakan dengan suara yang merdu
dan penuh penghayatan.
Puncak
acara adalah penyampaian hikmah Isra Mi’raj oleh Ustadz Ali Daryanto. Dalam
tausiyahnya, beliau menjelaskan secara mendalam tentang makna perjalanan
spiritual Nabi Muhammad SAW, kewajiban shalat lima waktu, serta pentingnya
mengambil pelajaran dari peristiwa agung tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Penyampaian materi yang menarik dan komunikatif membuat seluruh siswa antusias
menyimak hingga akhir.
Setelah
penyampaian hikmah Isra Mi’raj, acara ditutup dengan doa penutup agar seluruh
rangkaian kegiatan mendapatkan keberkahan dari Allah SWT.
Kebersamaan
tidak berhenti sampai di situ. Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan makan
bersama. Guru dan siswa duduk bersama menikmati bekal yang dibawa dari rumah
masing-masing. Suasana penuh keakraban dan kekeluargaan sangat terasa,
mencerminkan eratnya hubungan antara warga madrasah.
Peringatan
Isra Mi’raj tahun ini diharapkan dapat semakin menumbuhkan kecintaan siswa
terhadap Rasulullah SAW, meningkatkan semangat beribadah, serta memperkuat rasa
kebersamaan di lingkungan madrasah. Seluruh rangkaian acara berlangsung lancar
dan meninggalkan kesan mendalam bagi semua yang hadir.
News
writer: Khunafatul Arrofah
Photo:
Ina Fitriani
Tidak ada komentar:
Posting Komentar